You Are Here: Home» Semen Padang » Semen Padang bertekad kembali merebut cappolista di Grup I Divisi Utama Liga Indonesia XV

PADANG- Semen Padang bertekad kembali merebut cappolista di Grup I Divisi Utama Liga Indonesia XV. Peluang itu sangat terbuka lebar kala menjamu PSDs Deli Serdang, Minggu (27/12) besok di Stadion M. Yamin, Muaro Sijunjung. Bagi duo legiun asing tim "Kabau Sirah" Marcio Souza da Silva dan Edward Wilson Junior kemenangan adalah kado Natal 2009 ini.

Tuan rumah memang menargetkan tiga angka. Kehilangan tiga angka di markas Persipasi Kota Bekasi pada Senin (14/12) silam mesti ditebus saat menjamu tim Traktor Kuning Minggu besok itu.

Seluruh amunisi pelatih Arcan Iurie kecuali Nopianto yang masih belum 100 persen sembuh ditambah Masperi Kasim yang belum kembali dari haji, siap tempur. Makanya Arcan Iurie bersama tiga asisten Nil Maizar, Zulkarnaen Zakaria dan Heryanto Sindra memilih cepat-cepat ke Stadion M. Yamin menyiapkan skuadnya.

Sudah itu kasipnya jadwal laga, maka perayaan Natal 2009 bagi dua legiun asing terpaksa ditiadakan. Begitu usai merayakan Natal pada Jumat, malam harinya Marcio dan Edu langsung diminta bergabung. Menandakan Arcan begitu serius menghadapi pasukan PSDS yang dilatih Sutrisno, apalagi peluang untuk memuncaki kembali klasemen di Grup I sangat-sangat terbuka.

Namun siapa starting line up yang bakal dipasang kala bentrok besok itu, tim pelatih tidak mau buka kartu. Tapi dari analisa Singgalang, 11 pemain saat duel kontra Persipasi lalu bisa kembali dipercaya pelatih asal Moldova itu.

Yang pasti Arcan tidak menginginkan punggawanya menganggap remeh lawan. "Tim-tim di Divisi Utama ini berimbang kekuatannya. Semua tim menargetkan bisa lolos ke ISL musim depan. Yang terpenting kami berharap bisa memenangkan laga besok," tutur Arcan ke Singgalang. Dan saya minta, kata Arcan laga lawan PSDS bukan memainkan laga bisa, tapi diminta memainakn laga yag luar biasa sehingga bisa kita kembali ke puncak klasemen.

Dari kubu tamu, kemenangan saat di kandang PSSB Bireuen beberapa waktu lalu bakal dijadikan pemantik bisa pula mengulangi di markas Semen Padang. Dari jadwalnya PSDS sampai di Padang pada Jumat petang dan dikabarkan langsung menuju Kota Sawahlunto tempat menginap. Jadi laga petang nanti menjadi laga penting bagi Semen Padang untuk kembali ke posisi puncak. (102)
Tags: Semen Padang

0 komentar

Leave a Reply